Hallo sobat banksaham, kenapa kita perlu mengetahui perhitungan pembagian dividen? Tentu kita sebagai seorang investor pasti ingin mengetahui seberapa banyak jumlah dividen yang akan dibagikan kepada pemegang saham.
Berikut ini minBULL akan share perhitungan pembagian dividen yang dilakukan oleh perusahaan, yuk kita bahas..
Perhitungan Dividend Payout Ratio (DPR)
Dividend Payout Ratio (DPR) adalah rasio berapa banyak laba perusahaan yang dibagi menjadi dividen kepada pemegang saham.
Contoh:
- Laba bersih PT. ABC sebesar Rp 1.000.000.000,-.
- ABC memutuskan untuk membagikan dividen sebesar Rp 500.000.000,- kepada pemegang saham.
- DPR = 500.000.000 / 1.000.000.000 * 100% = 50%.
Jadi, Dividend Payout Ratio (DPR) dari PT. ABC adalah 50%.
Perhitungan Dividend Per Share (DPS)
Angka dari jenis perhitungan dividen per lembar saham didapat dari pembagian dividen perusahaan dengan jumlah total lembar saham.
Contoh:
- ABC memutuskan untuk membagikan dividen sebesar Rp 500.000.000,- kepada pemegang saham.
- Jumlah total lembar saham dari PT. ABC adalah 1 juta lembar.
- DPS = 500.000.000 / 1.000.000 = Rp 500,-.
Jadi, Dividend Per Share (DPS) atau dividen per lembar yang diterima oleh pemegang saham adalah Rp 500,-
Perhitungan Dividend Yield
Dividend yield merupakan perbandingan seberapa besar dividen yang dibagi perusahaan terhadap harga saham yang sedang beredar.
Contoh:
- Dividend Per Share (DPS) dari PT. ABC adalah Rp 500,-.
- Harga saham PT. ABC adalah Rp 10.000,-.
- Dividend yield = 500 / 10.000 * 100% = 5%.
Jadi, dividend yield dari PT. ABC adalah 5%.
Sehingga dari perhitungan pembagian dividen diatas sobat banksaham sebagai investor lebih mengetahui dengan jelas seberapa banyak jumlah dividen yang diterima.
So, semoga artikel ini membantu kamu dalam menambah wawasan seputar dunia pasar modal..
Buat sobat banksaham yang ingin belajar tapi sambil have fun dan bermain, banksaham memiliki fitur games yaitu Teka Teki . Kumpulkan Poinnya dan Tukarkan Rewardnya
Seru kan belajar sambil bermain. Yuk ajak teman kamu bersama-sama Download dan Register di aplikasi banksaham
#perhitungan #pembagian #dividensaham #dividenpayoutratio #dividenpershare #dividenyield #Tanggal Pemberitahuan #TanggalPencatatan #TanggalCumDividend #TanggalExdividend #TanggalPembayaran #Financial #investor #saham #edukasi #saham #IHSG #kalenderbursa #bluechip #LQ45 #capitalgain